Puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan karunia dan hidayah-Nya sehingga Journal of Suistainable Civil Enginering (JOSCE) Volume 01 Nomor 02 bulan Agustus Tahun 2019 dapat diterbitkan tepat waktu.

Jurnal JOSCE ini berisi tujuh artikel yang mencakup bidang Teknik Sipil. Jurnal JOSCE ini dimaksudkan untuk mempublikasikan informasi ilmiah dari dosen, staf dan mahasiswa sehingga hasil penelitian dapat dipublikasikan secara luas dan dapat bermanfaat bagi umat manusia. JOSCE volume 01 nomor 02 ini memuat tujuh artikel dengna judul sebagai berikut: 1. Analisa Kebutuhan Fasilitas Penyeberangan Jalan Di Depan Universitas Islam Negeri Sultan Maulana Hasanuddin Banten, 2. Analisis Kesalahan Mahasiswa dalam Menyelesaikan Soal Geometri Pada Mata Kuliah Matematika Terapan, 3. Perencanaan Desain Campuran Beton Non-Pasir sebagai Bahan Konstruksi yang Dapat Meningkatkan Daya Tembus Air, 4. Perencanaan Abutmen dan Fondasi Tiang Pancang Jembatan JLS Desa Cigeblag Kota Cilegon Provinsi Banten, 5. Rekayasa Stabilisasi Tanah Gambut dengan Penambahan Terak/Klinker Ditinjau dari Nilai Permeabilitas, 6. Pengendalian Pengadaan Baja Tulangan Terhadap Optimasi Waktu dan Mutu Pekerjaan pada Proyek Gedung Bertingkat Royal Dental Hospital Di Tangerang, Banten, 7. Evaluasi Teknis Perencanaan Stabilitas Bendung Tetap Cikalumpang Padarincang Kabupaten Serang.

Pada kesempatan kali ini kami mengundang pembaca untuk mengirimkan naskah ringkasan penelitiannya ke redaksi kami. Kami mengucapkan banyak terimaka kasih kepada sumua pihak yang telah membantu dalam penerbitan jurnal ini. Kami berharap dengan hadirnya jurnal JOSCE ini dapat membantu pada pembaca dalam menambah wawasan keilmuan.

Published: 2019-09-17