ANALISIS PEKERJAAN BANGUNAN BAGI SEKUNDER PADA JARINGAN IRIGASI DI CIKURAY KECAMATAN CINANGKA KABUPATEN SERANG

  • Afri Mujiyono Universitas Banten Jaya
  • M Ichwanul Yusup Universitas Banten Jaya
  • Ma'ulfi Kharis Abadi Universitas Banten Jaya

Abstract

Dalam rangka meningkatkan kebutuhan dan ketahanan pangan khususnya di daerah  kabupaten serang, melalui Dinas Pekerjaan Umum Bidang Sumber Daya Air mempunyai program untuk meningkatkan dan merehabilitasi Jaringan Irigasi diwilayah kabupaten serang yang berlokasi di Cikuray Kecamatan Cinangka Kabupaten Serang dengan kondisi sudah mengalami kerusakan, sehingga mengakibatkan kurangnya pasokan air untuk daerah irigasi tersebut. Oleh sebab itu program Rehabilitasi ini sangat diperlukan untuk memenuhi kebutuhan pangan kedepannya. Dalam program ini bertujuan untuk menstabilkan ketahan pangan nasional khususnya diwilayah banten. Konsultan sebagai pengawas di lapangan disamping ada pengawas dari Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Serang. Beberapa banguanan inti yang perlu diperbaiki antara lain mulai dari saluran pembagi, Bangunan Bagi sampai penambahan saluran baru. Proyek ini mempunyai luasan area 264,7 Ha, dengan Panjang salurannya 1612 m. Dari proyek ini penulis menganalisis pekerjaan bagunan bagi dan sadap. Tahapan analisis ini dengan menghitung data curah hujan rencana dengan menggunakan metode Normal,Log Normal,Gumbel dan Log Pearson type III di uji dengan metode smirnov-kolmogorov dan chi quadrat lalu menganalisis debit banjir rencana dengan metode HSS Nakayasu. Lalu menentukan dimensi dan jumlah bangunan bagi sekunder yang terdapat pada jaringan irigasi cikuray. Dari hasil penelitian ini kita dapat merencanakan suatu bangunan bagi sekunder yang dibutuhkan.

References

Departemen Pekerjaan Umum. Ditjen Pengairan. 1986. Standar Perencanaan Irigasi, KP-01. Jakarta
Peraturan Pemerintah Nomor 20 Tahun 2006. Tentang Irigasi. Jakarta
Departemen Pekerjaan Umum, Ditjen Pengairan. 1986. Buku Petunjuk Perencanaan Irigasi: Penunjang Standar Perencanaan Irigasi. Jakarta
Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor:12/PRT/M/2015. Tentang Pedoman Eksploitasi dan Pemeliharaan Jaringan Irigasi. Jakarta.
Triatmodjo, Bambang. 2008. Hidrologi Terapan. Yogyakarta: Beta Offset
Zamroni, Anton. 2013. Skala Prioritas Pemeliharaan Dan Rehabilitasi Jaringan Irigasi Sederhana.
Mawardi, E. 2010. Buku Desain Hidraulik Bangunan Irigasi. Alfabeta, Bandung.
Subari, Marasi Deon, Indri S, Bambang Misgiyanta. 2013. Kajian Bangunan Bagi Sadap Proporsional Bentuk Numbak Di Laboratorium, Balai Irigasi, Puslitbang SDA. Bandung
Prima, Alles Klar. 2018 Detail Desain Rehabilitasi Jaringan Irigasi DI. Wariori 3450 Ha di Kabupaten Manokwari.
Kementerian Pekerjaan Umum. 2013. Bagian Bangunan KP-04. Standar Perencanaan Irigasi. Jakarta.
Kementerian Pekerjaan Umum. 2013. Perencanaan Jaringan Irigasi KP-01. Standar Perencanaan Irigasi. Jakarta
Sosrodarsono Suyono, Kensaku Takeda, 2003. Hidrologi Untuk Pengairan, Pradnya Paramita, Jakarta.
Published
2023-03-29
How to Cite
Mujiyono, A., Yusup, M., & Abadi, M. (2023). ANALISIS PEKERJAAN BANGUNAN BAGI SEKUNDER PADA JARINGAN IRIGASI DI CIKURAY KECAMATAN CINANGKA KABUPATEN SERANG. Journal of Sustainable Civil Engineering (JOSCE), 5(01). https://doi.org/10.47080/josce.v5i01.2439

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>