PERANCANGAN ULANG MESIN LAS DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD) DI CV. PRIMA MITRA MANDIRI

  • Firdanis Setyaning Handika Universitas Serang Raya
  • Ahmad Nalhadi Nalhadi Universitas Serang Raya
  • Muhamad Kevin Panigara Universitas Serang Raya
Keywords: Mesin Las, Perancangan Produk, Quality Function Deployment (QFD)

Abstract

Mitra Prima Mandiri merupakan perusahaan di bidang industri jasa maintenance yang terletak di Kecamatan Kramatwatu, Serang, Banten. Perusahaan ini menerima pekerjaan pembubutan dan pengelasan. Pada proses pengelasan terdapat permasalahan yaitu mesin las yang digunakan masih berupa mesin las manual sehingga operator kesulitan menjangkau pada pengerjaan las tertentu, membutuhkan waktu pengelasan yang cukup lama, serta elektroda banyak yang terbuang. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang ulang mesin las yang digunakan oleh operator. Pada penelitian ini digunakan metode Quality Function Deployment (QFD). Berdasarkan pengolahan data diperoleh hasil perancangan ulang mesin las berupa mesin las otomatis yang sesuai dengan kebutuhan operator, yaitu mesin las mudah digunakan dalam proses pengelasan, dapat menghemat waktu kerja, dapat menghemat bahan baku, dapat digunakan untuk pengelasan dalam skala kecil dan besar, desain alat yang portable, dan mesin las yang multifungsi.

References

Achmadi. (2021). Pengelasan: Pengertian, Jenis Proses, Klasifikasi, Fungsi
https://www.pengelasan.net/pengelasan-adalah/ diakses pada tanggal 1 November 2020.

Ardani, F., Ginting, R., dan Ishak, A. (2014). Perancangan Desain Produk Spring Bed dengan Menggunakan Metode Quality Function Deployment.
https://media.neliti.com/media/publications/219632-perancangan-desain-produk-spring-bed-den.pdf diakses pada tanggal 12 Oktober 2020.

Ginting, R., Batubara, T. Y., dan Widodo, W. (2017). Desain Ulang Produk Tempat Tisu Multifungsi dengan Menggunakan Metode Quality Function Deployment.
https://talenta.usu.ac.id/jsti/article/view/367/221 diakses pada tanggal 12 Oktober 2020.

Munawir, H., Setiadi, R., dan Satoto, I. (2009). Perancangan Ulang dan Pembuatan Mesin Penghancur Limbah Batu Merah dan Genteng (Studi kasus: Perusahaan Genteng “ATIN” Karanggeneng Boyolali).
https://publikasiilmiah.ums.ac.id/bitstream/handle/11617/1896/15.%20Paper_I-022.pdf?sequence=1&isAllowed=y diakses pada tanggal 12 Oktober 2020.

Proxsis. (2015). Pengertian Produk, Definisi Kualitas Produk, dan Dimensi Kualitas Produk
https://surabaya.proxsisgroup.com/pengertian-produk-definisi-kualitas-produk-dan-dimensi-kualitas-produk/ diakses pada tanggal 11 Oktober 2020.

Suhermanto, S. (2018). Bab 2 Tinjauan Pustaka. http://repository.untag-sby.ac.id/164/3/BAB%202.pdf diakses pada tanggal 20 Oktober 2020.

Yuri, T.M.Z. dan Nurcahyo, R. (2013). TQM Manajemen Kualitas Total dalam Perpektif Teknik Industri. PT. Indeks. Jakarta.
Published
2021-12-31
How to Cite
Handika, F., Nalhadi, A., & Panigara, M. (2021). PERANCANGAN ULANG MESIN LAS DENGAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT (QFD) DI CV. PRIMA MITRA MANDIRI. Jurnal Intent: Jurnal Industri Dan Teknologi Terpadu, 4(2), 147-155. Retrieved from https://ejournal.lppm-unbaja.ac.id/index.php/intent/article/view/1850
Section
Articles